Translate

Senin, 20 Agustus 2012

REKAYASA GENETIKA PADA HEWAN

 Animal Welfare Comittee (2006) menyatakan bahwa domba Dolly yang lahir pada 5 Juli 1996 diumumkan pada 23 Februari 1997 oleh majalah Nature. Pada 4 Januari 2002 di hadapan para wartawan dinyatakan bahwa domba tersebut menderita radang sendi di kaki belakang kiri di dekat pinggul dan lutut (arthritis). Kelahiran domba Dolly berkat kemajuan teknologi rekayasa genetika yang disebut cloning dengan mentransplatasikan gen dari sel ambing susu domba ke ovum (sel telur domba) dari induknya sendiri. Sel telur yang sudah ditransplatasi ditumbuhkembangkan di dalam kandungan domba, sesudah masa kebuntungan tercapai maka domba lahir dengan nama Dolly. Sejak lahir domba Dolly tumbuh dan berkembang dalam keadaan sehat, akan tetapi setelah sesudah hampir enam tahun mulai muncul penyakit arthritis.
Domba Doli Hasil Kloning



Tidak ada komentar:

Posting Komentar